Peralatan Kolam Renang Yang Paling Penting
Kolam renang merupakan sebuah sarana yang berisikan air bersih dalam suatu wadah berukuran besar. Kolam renang harus memiliki sistem sirkulasi untuk menjaga kondisi air supaya tetap bersih dan terbebas dari kuman. Sistem sirkulasi tersebut terdiri dari berbagai macam peralatan kolam renang yang sudah terpasang dengan sistem pemipaan yang benar. Hal ini akan membuat air kolam renang bersirkulasi bersamaan dengan bantuan pompa kolam renang dan perlengkapan kolam renang lainnya.
Peralatan kolam renang dikelompokkan menjadi 2 bagian. Pertama adalah perlengkapan utama yang menjadi peralatan yang tidak boleh dikesampingkan dalam penggunaannya pada sebuah kolam. Sedangkan yang kedua adalah peralatan tambahan yang berfungsi sebagai fitur tambahan atau menambah nilai estetika pada kolam. Berikut ini adalah pembahasan untuk kedua perlengkapan yang terdapat pada kolam renang.
Peralatan Utama Kolam Renang
Peralatan utama yang menjadi sebuah kewajiban pada kolam renang residensial maupun kolam renang komersial dapat dilihat pada beberapa alat berikut.
Pompa Kolam Renang
Pompa kolam renang menjadi sebuah komponen yang paling utama pada sistem kolam renang. Umumnya, semua pompa berfungsi untuk memindahkan air dari satu tempat ke tempat lainnya. Hal ini berlaku sama pada fungsi pompa kolam renang, akan tetapi pompa tersebut menghisap air kolam dan akan didorong ke dalam kolam renang.
Secara otomatis, air kolam renang akan bersirkulasi apabila pompa kolam renang dalam keadaan menyala. Oleh karena air kolam renang memiliki kandungan kimia, material pompa kolam renang yang digunakan harus tahan terhadap kandungan kimia. Material pompa kolam renang yang sering digunakan, yakni technopolymer.
Filter Kolam Renang
Filter kolam renang merupakan komponen peralatan kolam renang yang menjadi satu kesatuan dengan pompa. Pompa kolam renang akan memindahkan air menuju kolam renang. Namun sebelum itu, air akan melewati filter terlebih dahulu supaya air yang dialirkan ke dalam kolam renang sudah bersih. Filter kolam renang berbentuk tabung yang berisi media filter.
Pada umumnya, media filter yang digunakan yaitu pasir silika atau pasir kaca. Media filter kolam renang harus dibersihkan secara berkala dengan metode backwash dan rinse supaya kotoran yang mengendap dapat dibuang. Dalam melakukan proses pembersihan media filter, tentunya membutuhkan bantuan pompa untuk memberikan dorongan atau tekanan pada filter kolam renang.
Valve PVC Kolam Renang
Valve PVC merupakan salah satu komponen yang tidak boleh dilupakan dari peralatan kolam renang. Valve PVC biasanya ditempatkan pada sistem pemipaan yang bertujuan untuk mengontrol laju air di kolam renang. Material PVC menjadi rekomendasi pilihan pada semua peralatan kolam renang dikarenakan material ini tahan terhadap kandungan kimia (obat kolam renang) yang diberikan pada air kolam.
Valve PVC yang sering ditemukan dan digunakan pada sistem pemipaan kolam renang diantaranya adalah ball valve, check valve, foot valve, butterfly valve, dan gate valve.
Perlengkapan Pembersih Kolam Renang
Kolam renang bersih dan sehat menjadi kolam renang idaman bagi semua orang karena air kolam renang akan langsung bersentuhan dengan kulit kita. Dalam beberapa hari biasanya akan ada endapan kotoran di permukaan kolam renang yang tidak berhasil disaring saat sirkulasi. Dengan begitu, untuk membersihkan endapan kotoran tersebut perlu dilakukan proses vakum kolam renang.
Selain itu, dinding dan lantai kolam renang harus disikat secara rutin untuk membersihkan alga dan kotoran yang lainnya.
Proses vakum kolam renang dapat dilakukan secara manual dan otomatis. Perlengkapan pembersih kolam renang secara manual diantaranya adalah vacuum head, vacuum hose, telescopic handle, pool brush, dan leaf skimmer.
Sementara, bila anda tidak ingin repot atau tidak ada waktu untuk membersihkan secara manual, anda juga dapat membersihkannya secara otomatis dengan menggunakan robot vakum kolam yang merupakan peralatan kolam renang yang mutakhir. Robot ini akan otomatis bergerak dan mampu mencakup semua area kolam renang baik lantai hingga dinding selama robot vakum kolam masih terendam dengan air saat beroperasi.
Test Kit Kolam Renang
Test kit kolam renang berfungsi untuk mengukur parameter kadar air yang terdapat pada air kolam renang. Parameter free chlorine (klorin yang bekerja di dalam kolam renang) dan pH menjadi salah satu parameter yang wajib diketahui besaran nilainya. Dengan begitu, kita mampu mengatur dan menentukan kuantitas obat kolam renang yang akan diberikan. Alhasil, kolam renang akan bersih dan sehat (terbebas dari kuman) bila parameter air kolam renang sudah ideal.
Test kit kolam renang sekarang ini tersedia dapat diukur dengan 2 cara. Pertama, pengukuran secara manual dengan membandingkan warna pada tabel indikator. Kedua, pengukuran secara digital photometer. Perlengkapan kolam renang ini sama sekali tidak boleh terlupakan untuk setiap kolam renang.
Peralatan Kolam Renang Tambahan akan dijelaskan pada pembahasan
berikutnya. Berbagai jenis produk perlengkapan kolam renang tambahan yang
akan menambah fungsionalitas dan nilai estetika pada kolam renang yang
anda punya.
No comments:
Post a Comment